Manfaat Some By Mi Super Matcha Pore Clean Clay Mask
Some By Mi Super Matcha Clay Mask
Setahun belakangan ini saya memilih menggunakan serum eksfoliasi untuk mengatasi permasalahan komedo dan jerawat di kulit wajah. Namun, ketika ada seorang teman yang menawarkan untuk mencoba produk Clay Mask dari Some By Mi tentu saja saya tidak menolak. Apalagi di dalamnya terdapat kandungan Matcha, di mana merupakan ingredients favorit saya, sebagai pemilik kulit oily acne prone.
Berhubung saya sudah lama tidak menggunakan clay mask, saya sudah tidak sabar untuk menggunakannya.
Kemasan Some By Mi Super Matcha Pore Clean Clay Mask
Clay Mask Dari Some By Mi dengan kandungan utama Matcha |
Sama dengan varian Some By Mi Yuja Niacin Brightening Sleeping Mask, kamu jangan mengharapkan adanya spatula. Jadi, kamu bisa menggunakan spatula/kuas yang kamu punya sendiri di rumah.
Ini juga salah satu alasan saya tidak menyukai produk dalam kemasan jar, apalagi nggak ada spatulanya. Agak merepotkan karena harus menjaga tangan agar selalu higienis.
Some By Mi Super Matcha Pore Clean Clay Mask Ingredients:
Water, Kaolin (120,000 ppm), Glycerin, Camellia Sinensis Leaf Water (102,000 ppm) Titanium Dioxide (CI 77891), Bentonite, Magnesium Aluminum Silicate, Caramel, Chamaecyparis Obtusa Leaf Extract, Silica, Manicouagan Clay (1,000 ppm), Camellia Sinensis Leaf (6,000 ppm), Camellia Sinensis Leaf Powder(4,000 Ppm), Houttuynia Cordata Powder, Centella Asiatica Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract (100 ppm), Salix Alba Salix Alba (Willow) Bark Extract, Rosa Rugosa Leaf Extract, Melissa Officinalis Leaf Extract, Water(Glacier Water), Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Water, Water (Carbonated Water), Allantoin, Madecassic Acid, Asiaticoside, Asiatic, Acid, Capryloyl Salicylic Acid, Butylene Glycol, Xanthan Gum, Polyvinyl Alcohol, 1,2-hexanediol, Benzyl Glycol, Ethylhexylglycerin, Raspberry Ketone, CI 42090.
Super Matcha Pore Clean Clay Mask dari Some By Mi ini menggunakan bahan utama Kaolin yang berfungsi untuk mengontrol minyak berlebih tanpa menghilangkan minyak alami wajah. Juga terdapat kandungan Bentonite, tanah liat alami yang memiliki manfaat merawat kulit berminyak dan berjerawat.
Kandungan Utamanya air matcha (teh hijau) yang memiliki banyak manfaat pada kulit, seperti: anti inflamasi (membantu mengatasi iritasi), mengatasi jerawat, melembabkan kulit, menyeimbangkan kadar air dan minyak di wajah. Tak hanya itu masker wajah Some By Mi juga memiliki kandungan Houttuynia Cordata, Centella Asiatica Extract, Salix Alba Salix Alba (Willow) Bark Extract, Madecassic Acid, dan kandungan lainnya.
Cara Pakai Super Matcha Pore Clean Clay Mask
Cara penggunaan clay mask ini cukup mudah. Pertama bersihkan wajah terlebih dahulu/kamu bisa menggunakan produk ini sebagai pengganti sabun wajah. Lalu, oleskan masker secara tipis-tipis ke semua area wajah kecuali mata dan mulut. Bisa juga kamu aplikasikan di area yang sekiranya memiliki kandungan minyak berlebih.
Tunggu sekitar 5-10 menit, jika tipe kulitmu cenderung kering. Mungkin bisa kamu pakai selama 5 menit saja. Bilas hingga bersih menggunakan air biasa. Untuk memastikan tidak ada sisa residu, kamu bisa mengeceknya menggunakan toner yang ditaruh di kapas.
Setelah menggunakan masker, kamu bisa menghidrasi kulit menggunakan toner atau langsung menggunakan serum/pelembab.
Gunakan 1-2x seminggu.
Tekstur dan Aroma
Tekstur Some By Mi Super Matcha Pore Clean Clay Mask |
Baca juga:
Some By Mi Clay Mask Review
Kali pertama mencoba some by mi clay mask sempat mikir sama teksturnya yang terlihat padat, ternyata pas dioles ke wajah rasanya lembut dan mudah diratakan. Ada sedikit sensasi dingin dan aroma teh yang samar, tapi menyegarkan bikin rileks.
Perlu usaha lebih saat membilas. Merasa kulit sudah bersih eh giliran ngaca masih terlihat sisa-sisa masker di beberapa sudut. Pastikan kalian membasuhnya sampai bersih.
Manfaat Some By Mi Super Matcha Pore Clean Clay Mask ini membuat kulit terasa lebih halus dan lembut yang membuat penyerapan skincare selanjutnya lebih maksimal. Selain itu, membantu menyeimbangkan kadar minyak berlebih menjelang/selama pms, sebum jadi lebih terkontrol. Beberapa hal yang menarik juga, komedo di hidung berkurang selama menggunakan clay mask ini.
Bagi saya Super Matcha Pore Clean Clay Mask ini membantu mengatasi kulit yang lagi rewel menjelang menstruasi dan juga membantu merawat pori-pori di wajah.
Kesimpulannya
Some By Mi Super Matcha Pore Clean Clay Mask merupakan salah satu clay mask yang nyaman digunakan di wajah dan memiliki kandungan bahan yang membantu mengatasi permasalahan kulit oily acne prone. Saya menyebutnya sebagai skincare SOS.
Harganya memang lumayan mahal, di atas 100k. Hanya saja jika manfaatnya banyak, kenapa tidak untuk dicoba.
Ada yang sudah coba?
Link pembelian Some By Mi Super Matcha Pore Clean Clay Mask