Holla,
Berawal dari foto salah satu teman kuliah yang tengah asyik menggunakan cat air membuat rasa penasaran saya muncul. Sudah lama saya ingin mencoba bermain-main dengan cat air tapi belum terpenuhi.
Sampai saya diajak oleh kakak ke toko buku. Saya berjalan ke rak Alat Tulis untuk mencari cat air seperti kepunyaan teman. Rasanya seneng banget begitu menemukan. Lagi-lagi bimbang antara pengin beli dan tidak. Saya tanya dong sama kakak. Terus kakak bilang udah beli aja nanti dibayarin. Saya langsung membawanya ke kasir dan tak lupa buku sketsa. *mumpung dibayarin
Tujuan membeli cat air ini sebenarnya bukan karena saya suka seni, tapi lebih ke arah relaksasi. Menurut beberapa penelitian warna memiliki kaitan erat dengan psikologis tubuh. Dalam bidang Psikologi pun mulai diterapkan yang namanya Psikologi Warna. Warna-warna diyakini bisa mewakili mood dalam diri manusia
Berhubung saya masih amatiran. Saya mencoba mencari referensi dari Pinterest bagaimana sih menggunakan cat air yang tepat termasuk menghasilkan warna yang beda.Berhari-hari saya mencoba menggunakan cat air. Ya biasa hanya bikin gambar-gambar ruwet lalu diwarnai. Hasilnya nggak buruk-buruk amat sih.
Setidaknya saya bisa menenangkan mood dengan bermain warna. Terapi warna ini juga bagus untuk anak-anak. Soalnya anak-anak paling sulit untuk ditanya-tanya. Cara yang terbaik adalah dengan melukis. Warna-warna yang mereka tunjukkan dalam gambar bisa menjelaskan kondisi psikologis mereka.
Kalau merasa ribet membawa cat air dan buku sketsa, kamu bisa mencoba aplikasi Colorfy. Kamu tinggal mengunduhnya lewat Play Store. Dan, kamu bisa mewarnai di mana saja. Tinggal pilih gambar yang kamu suka untuk diwarnai, pilih warna yang kamu suka.
Hasil yang sudah selesai bisa kamu unggah di sosial media.
Coba deh. Tinggal pilih mau pakai cara manual atau lewat aplikasi. Sama-sama menyenangkan kok.
Setidaknya saya bisa menenangkan mood dengan bermain warna. Terapi warna ini juga bagus untuk anak-anak. Soalnya anak-anak paling sulit untuk ditanya-tanya. Cara yang terbaik adalah dengan melukis. Warna-warna yang mereka tunjukkan dalam gambar bisa menjelaskan kondisi psikologis mereka.
Kalau merasa ribet membawa cat air dan buku sketsa, kamu bisa mencoba aplikasi Colorfy. Kamu tinggal mengunduhnya lewat Play Store. Dan, kamu bisa mewarnai di mana saja. Tinggal pilih gambar yang kamu suka untuk diwarnai, pilih warna yang kamu suka.
Hasil yang sudah selesai bisa kamu unggah di sosial media.
Coba deh. Tinggal pilih mau pakai cara manual atau lewat aplikasi. Sama-sama menyenangkan kok.
aku pakai cat air aja deh mak, kadang jg pakai pemsil warna si kecil, lumayan sih, bs mengurangi sesuatu yg ada di hatiki *aseg
ReplyDeleteHabis mewarnai mood lumayan baik ya mak
DeleteAku pakai atau aja deh biar adil. Hehehe
ReplyDeleteJiah...
Deletega harus cat air...kdg2 aku mewarnai gbr2 pake pensil warna, ato spidol warna warni... lgs tenaaang bgt.. yg tdnya stress ato moody, keangkat deh kalo udh ngeliat warna2 terang dan saling nabrak :D..
ReplyDeleteSaya lagi pengin beli pensil warna atau spidol. Seneng lihat warna-warna
Deletenice gan infox...trimaks
ReplyDelete