Simak 3 Tempat Wisata Di London Yang Wajib Kamu Kunjungi

London yang merupakan Ibu Kota dari Negara Inggris ini telah menyimpan berbagai macam hal yang menakjubkan dan menghibur bagi para wisatawan asing yang datang berkunjung. Apalagi kalau bukan karena berbagai macam tempat wisata di London menarik yang memiliki daya tarik dan juga nilai sejarah yang tinggi.

Selain itu, London juga merupakan kota terbesar yang berada di Inggris atau United Kingdom (UK). Wilayah London sendiri terbagi menjadi dua bagian, yaitu City of London dan Greater London. City of London sendiri merupakan pusat kota, sedangkan Greater London merupakan kawasan yang meliputi urban area Middlesex, Essex, Surrey, Kent, dan Hertfordshire. Apalagi saat ini London termasuk salah satu kota modern di dunia yang terkenal dengan art, entertainment, fashion, pendidikan, perdagangan, media, dan tentu yang terakhir ialah pariwisatanya.

Satu yang paling menarik dari destinasi wisata di London ialan banyaknya tempat yang tidak mengharuskan kamu mengeluarkan biaya ekstra bahkan kamu tak perlu mengeluarkan uang sepeserpun. Penasaran? Langsung saja kita simak sajian informasinya berikut ini.

Stonehenge

Stonehenge merupakan situs bersejarah yang masuk dalam jajaran situs warisan dunia UNESCO. Salah satudari “top 10 London tourist attractions” ini sangat sering muncul di beberapa film dan juga komik seperti Asterix dan Obelix. Awalnya sekelompok batu-batu ini merupakan konstruksi engineering yang sangat menakjubkan pada zamannya, namun pada awal abad ke-20  kebanyakan dari batu-batu tersebut tak lagi tegak berdiri alias sudah berubah dari bentuknya semula. Hal ini diakibatkan banyaknya wisatawan yang menaiki Stonehenge karena rasa keingintahuan mereka yang sangat besar. Meski telah dilakukan hingga tiga tahap renovasi untuk mengembalikan batu-batu yang miring seperti semula, tetap saja tidak bisa mirip 100% dengan bentuk aslinya. Bagi kamu yang ingin datang ke sini, lokasinya berada dekat dengan Amesbury di Wiltshire, sekitar 13 km dari barat laut. Tiket masuk ke sana sekitar £27 yang sudah termasuk tiket PP shuttle bus yang siap mengantar kamu.

The Cotswolds



Tempat wisata selanjutnya adalah The Costwolds, sebuah perbukitan yang berada di wilayah selatan Inggris. Tingginya mencapai 330 meter pada titik tertingginya. Yang menarik dari wilayah perbukitanini adalah adanya desa-desa yang dibangun dari batuan, terdapat beberapa kota bersejarah, perkebunan, bahkan ada juga rumah-rumah megah yang juga menarik perhatian para pengunjung. Jaraknya yang tidak jauh dari pusat Kota London, ibukota Inggris, membuat The Cotswolds menjadi salah satu tempat wisata di negara Inggris yang paling sering dikunjungi.

The Haunted Tower of London


Tower of London atau Menara London adalah sebuah menara tua yang terletak di pusat London yang menyimpan banyak sejarah dan telah melayani keluarga kerajaan selama ratusan tahun. Menara ini juga pernah menjadi penjara, gudang senjata, dan bahkan kebun binatang.

Itulah beberapa sajian informasi terkait best places to visit in London yang wajib kamu kunjungi. Semoga informasi destinasi wisata di London ini dapat memberikan pengetahuan wisata dan sejarah untuk semuanya. Terima Kasih.


5 comments

  1. Stonehenge ini yang bikin penasaran, ngeliatnya kek gimanaaaaa gitu yak. Keren banget.

    Keknya kmrn ngeliat foto tmn yg dr sana, udah dipagerin gk bisa masuk lg. Mgkn untuk meminimalisir perubahan bentuk batunya kali ya. Belum lagi kena kikisan angin dan cuaca, eaaa komenku udah kek NatGeo waeee :)))))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Lucu ya batu-batunya disusun begitu. Eh dipager takutnya kita dirubuhin gitu kali ya

      Delete
  2. Anonymous12:05 AM

    mbak nggak pengen ngajak aku ke london ta? hihihi...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maunya mbak. Apa daya baru cuman impian :))

      Delete
  3. Ahi hi hi sebenarnya pengen sih mbak pergi ke london tapi kejauhan dan ngajak temannya juga susah jadi ya harus digimanain lagi tapi kalau dilihat suasananya muantappp juga ya mbak tempatnya.

    ReplyDelete


EmoticonEmoticon